Text
Pengaruh kompetensi budaya organisasi terhadap produktivitas kerja dinas pembekalan TNI AL
Dinas Pembekalan Angkatan Laut (Disbekal) merupakan badan pelaksana pusat yang tugas pokoknya adalah menyelenggarakan
pembekalan materiel dan pembinaan fungsi pembekalan serta melaksanakan kegiatan pembekalan yang meliputi pembekalan personel
dan satuan-satuan pemakai di lingkungan TNI Angkatan Laut. Keberhasilan Disbekal dalam menyelenggarakan fungsi pembekalan
merupakan tolak ukur pencapaian produktivitas kerja Disbekal. Pencapaian produktivitas kerja bergantung pada banyak faktor diantaranya kualitas
sumber daya manusia dan budaya organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur pengaruh kompetensi dan budaya organisasi terhadap
produktivitas kerja Disbekal. Populasi dalam penelitian ini adalah personel Disbekal sebanyak 112 orang dengan sampel penelitian berjumlah 88
orang. Metode penelitian yang digunakan adalah explanatory research dengan hypothesis testing untuk menguji tiga hipotesis yang diajukan dalam
penelitian. Pengolahan data menggunakan tools SPSS 23 terhadap uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji
multikolinearitas, uji regresi sederhana dan uji regresi berganda. Hasil penelitian ini menemukan bahwa: (1) Kompetensi berpengaruh secara
positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja; (2) Budaya organisasi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja; (3)
Kompetensi dan budaya organisasi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. Kesimpulan penelitian ini secara
umum adalah terdapat pengaruh kompetensi dan budaya organisasi secara parsial dan simultan terhadap produktivitas kerja Disbekal, dan tiga
hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini seluruhnya terbukti diterima.
Kata kunci: Kompetensi, Budaya Organisasi, Produktivitas Kerja.
0925920211 | 092-59-2021 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 092-59-2021 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2021 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: