Text
Optimalisasi pelayanan kesehatan RSAL Dr.Ramelan guna meningkatkan kesejahteraan prajurit dalam rangka mendukung tugas TNI AL
Kesehatan bukan segala-galanya tetapi tanpa kesehatan segalanya tidak akan ada artinya. Tentara Nasional indonesia Angkatan Laut sebagai komponen pertahanan negara di laut dalam melaksanakan tugasnya sangat dipengaruhi oleh kondisi personilnya, terutama kondisi kesehatannya. Karena tanpa kondisi yang prima mustahil dapat melaksanakan tugas-tugasnya dengan baik. Personil dapat dikatakan sehat apabila mempunyai beberapa kriteria tertentu yaitu dengan memiliki mental kepribadian yang baik, kemampuan intelektual yang mencakup engetahuan dan ketrampilan dibidangnya, serta mempunyai kesegaran jasmani yang baik, maka harus mempunyai status kesehatan yang baik pula, status kesehatan yang baik tidak hanya keinginan anggota TNI AL saja akan tetapi juga keinginan dan dambaan bagi keluarganya. Rumah sakit TNI AL dr. Ramelan yang merupakan salah satu unsur pelaksanan teknis Dinas Kesehatan TNI Angkatan Laut mempunyai tugas pokok memberikan dukungan kesehatan dan pelayanan kesehatan spesialistik dan Sunspesialistik terbatas, secara moral berkewajiban mewujudkan kondisi kesehatan yang prima tersebut. Pelayanan kesehatan di Rumkital dr. Ramelan sampai saat ini walaupun sudah cukup baik namun dirasakan masih perlu untuk ditingkatkan lagi pada kondisi yag lebih ideal. Hal yang paling mendasar untuk diadakan pebaikan yaitu disamping masalah pelayanan kesehatan itu sendiri hal yang tidak kalah penting untuk diadakan perbaikan adalah dibidang penunjang. Bidang penunjang tersebut yaitu antara lain bidang personil, bidang material kesehatan, bidang anggaran, bidang managemen serta bidang sarana dan prasarana kesehatan. Guna meningkaatan pelayanan kesehatan Rumkital dr. Ramelan telah menerapkan ssistim akreditasi rumah sakit yang telah diprakarsai oleh Departemen Kesehatan Repoblik Indonesia. Dengan adanya sistim akreditaasi rumah sakit tersebut diharapakan pelayanan kesehatan akan memenuhi standar sesuai dengan yang diharapkan sehingga pada akhirnya pelayan kesehatan dapat ditingkatkan. Dari segi manajemen ditampilkan konsep manajemen moderen yang berorentasi kepada kepuasan palanggan/pasien. Pada manajemen ini disamping melibatkan orang yang ahli dibidangnya, juga melibatkan seluruh personil Rumkital dr. Ramelan untuk bertasipasi aktif dalam mensukseskan manajemen moderen tersebut. Untuk itu diharapkan kedepan manajemen moderen ini dapat diterapka di rumah sakit yang menjadi kebanggaan kita semua, sehingga " Optimalisasi Pelayanan Kesehatan di Rumkital dr. Ramelan Dalam Rangka Meningkatkan Kesehatan Anggota TNI AL Dan Keluarganya" dapat terwujud.
0974920111 | 097-49-2011 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 097-49-2011 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2011 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: