Text
Pengaruh karakter dan religiusitas terhadap integritas perwira di lingkungan Akademi Angkatan Laut guna mendukung World Class Navy
Memasuki abad 21 telah terjadi perubahan mendasar pada perilaku
penyelenggara pertahanan negara, sehingga pembangunan sumber daya
manusia penting untuk dilakukan demi suksesnya pelaksanaan kampanye
militer yang merupakan tugas pokok TNI. Adanya fenomena yang dimaksud
adalah kecenderungan sifat-sifat mendasar dari seorang prajurit TNI yang
mengarah kepada tindakan-tindakan yang mencerminkan hilangnya identitas
serta jati diri sebagai prajurit yang memegang teguh sapta marga, Pancasila
dan sumpah prajurit. Adapun yang menjadi indikator
awal yang
menyebabkan kehilangan jati diri tersebut adalah meningkatnya pelanggaran
pelanggaran yang seharusnya tidak dilakukan oleh seorang prajurit TNI.
Apabila diamati lebih mendalam, bahwa tindakan pelanggaran tersebut juga
melibatkan prajurit TNI dilevel Perwira. Fenomena mengenai pergeseran jati
diri personil TNI yang terjadi belakangan ini mungkin dikarenakan adanya
pengaruh lingkungan serta derasnya arus kemajuan tehnologi yang tidak
terbendung dengan permasalahannya yang semakin kompleks. Oleh karena
itu fenomena tersebut apabila dikaitkan dengan keteladanan para tokoh
penting dan berpengaruh, maka signifikansi pengaruh karakter dan
religiusitas terhadap integritas perlu dibuktikan kebenarannya. Pembuktian
hipotesis ini menggunakan desain penelitian Simple Random Sampling dan
Cluster Sample, serta dilakukan uji validitas, reliabilitas, korelasi dan regresi.
Dengan terbuktinya hipotesis ini maka disarankan agar mewajibkan para
perwira TNI Angkatan Laut memahami dan mengimplementasikan karakter
dan religiusitas dan integritas sehingga institusi TNI Angkatan Laut dapat
diawaki oleh perwira TNI AL yang proporsional dan kompeten sesuai bidang
penugasan masing-masing. Dengan demikian, apabila insitusi TNI AL
diawaki oleh perwira yang berkompeten yang berkarakter baik akan
berpengaruh positif dalam pencapaian tugas pokoK TNI AL.
Kata kunci : Karakter, Religiusitas, Integritas.
0125320151 | 012-53-2015 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 012-53-2015 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2015 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: