Text
Pengaruh persepsi dukungan organisasi (perceived organizational support) terhadap keterikatan kerja (employee engagement) pada prajurit TNI AL di Lantamal X Jayapura
Pengaruh persepsi dukungan organisasi atau perceived
organizational support (POS) terhadap keterikatan kerja atau employee
engagement (EE) diteliti pada personel Lantamal X Jayapura. Pengujian
hipotesis dilakukan pada populasi sejumlah 480 personel dengan metode
probability sampling. Melalui teknik stratified random sampling diperoleh
jumlah sampel (n) 219 personel yang memungkinkan untuk diikutkan
dalam pengujian hipotesis. Persepsi dukungan organisasi diukur
menggunakan skala translasi SPOS (Eisenberger et. al, 1986) berjumlah
36 item (α=0,851) dan pengukuran keterikatan kerja menggunakan skala
UWES (Schaufelli et. al, 2012) berjumlah 17 item (α=0,851). Pengujian
hipotesis menggunakan teknik regresi sederhana menggunakan SPSS
versi 22.00 menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan antara
persepsi dukungan organisasi terhadap keterikatan kerja dengan koefisien
determinasi R2 = 0,081. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat sumbangan
efektif persepsi dukungan organisasi terhadap keterikatan kerja sebesar
8,1% sedangkan 91.9% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak
diteliti dalam penelitian ini.
Kata kunci: perceived organizational support, employee engagement.
0315320151 | 031-53-2015 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 031-53-2015 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2015 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: