Text
Analisis penilaian risiko kecelakaan kapal dengan metode analytic network process dan formal safety assessment di pelabuhan Tanjung Priok Jakarta
Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta merupakan pelabuhan tersibuk di Indonesia. Dengan kondisi alur pelayaran yang sempit, ditambah dengan banyaknya arus kapal yang keluar masuk pelabuhan, mengakibatkan sangat rentan terhadap kecelakaan laut yang tentunya akan memberikan dampak negatif terhadap pelayaran indonesia. Dengan melihat fakta seperti tersebut di atas, sehingga perlu untuk melakukan penelitian lebih mendalam tentang penilaian risiko kecelakaan kapal terhadap Pelayaran di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta. Manfaat utama dari penelitian ini adalah dapat digunakan steakholder sebagai bahan masukan dalam mencegah terjadinya kecelakaan Kapal di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, yang dianalisis dengan menggunakan metode Analytical Network Process (ANP) dan Formal Safety Assesment (FSA). Jika kecelakaan benar-benar terjadi maka kerugian yang ditimbulkan akan dapat di minimalkan atau dihindari. Dari lima jenis kecelakaan yang terjadi, terdapat tiga kecelakaan dengan risiko tertinggi yaitu tenggelam, kebakaran dan tubrukan kapal dengan kapal, sehingga dampak dari ketiga kecelakaan tersebut menimbulkan kerugian materi yang besar. Tindakan mitigasi dari ketiga jenis kecelakaan tersebut adalah membuat daftar pilihan untuk mengurangi risiko (RCOs), melakukan perhitungan biaya dan manfaat (Cost Benefit Analysis) dan melakukan pengukuran Indeks Penurunan Risiko terhadap biaya / Implied Cost of Averting a Risk (ICAR).
Kata Kunci: ANP (Analytical Network Process), FSA (Formal Safety Assessment), FTA (Fault Tree Diagram), Penilaian Resiko Kecelakaan Kapal.
0215420161 | 021-54-2016 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 021-54-2016 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2016 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: