Text
Penerapan integrated logistic support pada alutsista TNI AL (studi kualitatif pada kapal perang RI kelas sigma)
Dari seluruh kekuatan kapal TNI AL yang ada saat ini, hanya 25 KRI
(16%) yang berada pada kondisi siap tempur. Diantara beberapa kapal yang
tidak siap tempur tersebut adalah alutsista yang relatif baru, yaitu KRI Kelas
Sigma. Data pada awal tahun 2015 menunjukkan bahwa pemenuhan
dukungan pemeliharaan saat ini hanya sebesar 23% dengan dukungan
perbekalan material yang dapat dipenuhi hanya sebesar 56%. Padahal
sistem pemeliharaan di KRI kelas Sigma telah mengenal konsep Integrated
Logistic Support (ILS). Dengan keterbatasan dukungan logistik yang ada saat
ini
maka permasalahan dukungan logistik dan penyelenggaraan
pemeliharaan menjadi masalah yang sangat krusial. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui penerapan ILS di bidang platform dan sewaco
dalam mempertahankan kesiapan tempur KRI kelas Sigma. Metode
penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif melalui wawancara,
observasi dan studi literatur. Hasil penelitian dan analisa menunjukkan bahwa
ILS tidak dapat sepenuhnya dilaksanakan, akibat belum optimalnya
manajemen pemeliharaan, sehingga menimbulkan toleransi dan kompromi
dalam penyiapan alutsista. Penelitian ini dapat dijadikan masukan bagi
pemimpin TNI AL dalam merumuskan kebijakan dan mengaplikasikan teori
logistik agar selalu konsisten dalam pelaksanaannya
Kata kunci : Logistik, Pemeliharaan, Kesiapan Tempur
0535320151 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | - |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2015 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: