Text
Pengaruh sistem otomasi bekal dan kualitas layanan di depo pusat pembekalan Wilayah Timur terhadap kepuasan Komando Armada Kawasan Timur sebagai satuan pemakai
Depo Pusat Pembekalan Timur sebagai Unit Pelayanan Wilayah Timur (UPT) sangat membutuhkan sistem yang terkomputerisasi dalam mempercepat proses input data, penyimpanan data dan memproses transaksi untuk menghasilkan informasi. Tingkat kualitas layanan yang diharapkan dengan memberikan manfaat yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan satuan pemakai akan menciptakan kepuasan pada satuan pemakai dalam hal ini komando Armada Kawasan Timur. Dengan latar belakang tersebut, peneliti tertarik untuk menyusun tesis ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Sistem Otomasi Bekal dan Kualitas Pelayanan terhadap kepuasan Komando Armada Kawasan Timur sebagai satuan pemakai, dengan metode kuantitatif. Dipilih lokasi meliputi: Dopusbektim dan KRI di jajaran Komando Armada Kawasan Timur. Sebagai Hipotesis penelitian adalah ada perbedaan pengaruh Sistem Otomasi Bekal dan Kualitas Pelayanan terhadap kepuasan Komando Armada Kawasan Timur sebagai satuan pemakai. Dari hasil pengeloaah data uji validitas dan reliabilitas dengan menggunakan software SPSS versi 23. dan sampel yang digunakan sebanyak 74 responden. Masing-masing variabel tersebut mempunyai 20 indikator yang kemudian diwujudkan dalam bentuk kuesioner dengan 5 skala likert, Hasilnaya di dapatkan sistem otomasi bekal memberikan kontribusi terhadap kualitas pelayanan sebesar sebesar 41,7 %. Sedangkan sisanya sebesar 58,3% dipengaruhi atau dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini.
Kata kunci: sistem informasi bekal, kualitas layanan dan kepuasan satuan pemakai.
0885420161 | 088-54-2016 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 088-54-2016 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2016 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: