Text
Pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan demografi terhadap komitmen Organisasi Brigade Infanteri-3 Marinir di Piabung Lampung
Salah satu masalah nasional yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini adalah penanganan terhadap rendahnya kualitas sumber daya manusia. Usia dan masa kerja merupakan faktor demografi yang mempengaruhi komitmen organisasi. Komitmen organisasi sedemikian penting untuk diciptakan dan dipertahankan pada semua organisasi, lebih khusus pada Brigade Infanteri-3 Marinir yang merupakan salah satu Satuan Komando Pelaksana didalam organisasi Korps Marinir serta menjadi bagian integral dari TNI Angkatan Laut pada umumnya. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul "Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional dan Demografi Terhadap Komitmen Organisasi Brigade Infanteri-3 Marinir Di Piabung, Lampung." Teknik penulisan dalam penelitian ini adalah Kuantitatif. Teori yang digunakan dalam penelitian Teori Gaya Kepemimpinan menggunakan teori dari Bass dan Komitmen organisasi menggunakan teori dari Levy, jumlah sampel dalam penelitian ini adalah prajurit Brigade Infanteri-3 Marinir sebanyak 307 prajurit. Hasil dengan koefisien detriminasi R Square sebesar 0,446 atau 44.6% yang menunjukan pengaruh kepemimpinan transformasional dan demografi terhadap komitmen organisasi, dapat dilihat masih ada 55.4% pengaruh lain yang dapat mempengaruhi komitmen organisasi Brigade Infanteri-3 Marinir.
Kata kunci: Gaya kepemimpinan, demografi dan komitmen organisasi.
1105420161 | 110-54-2016 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 110-54-2016 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2016 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | KEJUANGAN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: