Text
Pengaruh Pendidikan dan Latihan (DIKLAT) serta kerjasama tim terhadap pelaksanaan penelitian di Dinas Penelitian dan Pengembangan Angkatan Laut
Dislitbangal mempunyai tugas pokok dan fungsi dalam melaksanakan penelitian dan pengembangan alutsista TNI AL yang modern dan handal, maka perlu didukung para peneliti yang memiliki kemampuan, pendidikan dan pengetahuan yang aktual. Peneliti yang berkualitas dan mampu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sangat berpengaruh terhadap pelaksanaan penelitian. Untuk meningkatkan pelaksanan penelitian, maka perlu meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan para peneliti, diantaranya melalui pendidikan dan latihan (Diklat) serta meningkatkan kekompakan dengan melalui kerjasama tim. Tesis ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Diklat dan kerjasama tim terhadap pelaksanaan penelitian di Dislitbangal. Penelitian ini berupaya menjelaskan korelasi antara Diklat dan kerjasama tim terhadap pelaksanaan penelitian di Dislitbangal dengan menggunakan metode kuantitatif dengan analisis deskriptif korelasi. Sebagai hipotesis penelitian ini adalah adanya pengaruh Diklat serta kerjasama tim terhadap pelaksanaan penelitian di Dislitbangal. Responden dalam penelitian ini 45 orang peneliti yang berdinas di Dislitbangal. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa pengaruh diklat terhadap pelaksanaan penelitian berkorelasi positif dengan level lemah (koefisien korelasi 0,298) berpengaruh signifikan dengan proporsi sebesar 27,3%, kerjasama tim berkorelasi positif berada pada level kuat (koefisien korelasi 0,648) dari analisis regresi menghasilkan pengaruh signifikan dengan proporsi sebesar 69,1%, dan kedua variabel bebas secara simultan berpengaruh terhadap variabel pelaksanaan penelitian sebesar 27,4%. Saran peneliti adalah pengambil keputusan terkait pembinaan personel peneliti dan kinerja di Dislitbang Angkatan Laut memperhatikan kedua variabel tersebut yaitu diklat dan kerjasama tim.
Kata kunci: Diklat, kerjasama tim, pelaksanaan penelitian.
1235420161 | 123-54-2016 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 123-54-2016 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2016 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: