Text
Optimalisasi Penyelenggaraan Pertahanan Laut Nusantara Guna Mendukung Pertahanan Negara Dalam Rangka Menjaga Wilayah Dan Kedaulatan NKRI
Indonesia sebagai negara kepulauan (Archipelagic State) dengan wilayah laut lebih luas dan mengelilingi wilayah daratan, sehingga dapat dipastikan bahwa segala bentuk ancaman wilayah dan kedaulatan NKRI akan datang atau melewati laut. Hal inilah yang menyebabkan pertahanan laut nusantara menjadi lebih penting. Namun demikian hingga saat ini penyelenggaraan pertahanan laut nusantara belum secara optimal dilaksanakan. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa permasalahan yaitu pola operasi yang belum tepat, kekuatan TNI Angkatan Laut yang masih lemah dan terbatasnya kemampuan pangkalan dalam mendukung penyelenggaraan pertahanan laut nusantara. Dengan menggunakan landasan pemikiran berupa paradigma nasional, Perundang-undangan, dan teori- teori yang mendukung serta memanfaatkan faktor peluang yang mempengaruhi, misalnya kondisi geografi, kemajuan IPTEK, kerjasama regional, maka disusunlah 3 (tiga) strategi untuk memecahkan permasalahan diatas. Dalam mendukung Strategi-1 yaitu meningkatkan pola operasi dalam pertahanan laut nusantara melalui upaya-upaya penataan gelar kekuatan TNI Angkatan Laut guna mendukung pertahanan negara dalam rangka menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI. Strategi-2 yaitu meningkatkan kekuatan dan kemampuan TNI Angkatan Laut melalui upaya-upaya peningkatan kualitas dan kuantitas guna mendukung pertahanan negara dalam rangka menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI. Serta Strategi-3 yaitu meningkatkan Pangkalan TNI Angkatan Laut melalui upaya-upaya peningkatan fungsi pangkalan guna mendukung pertahanan negara dalam rangka menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.. Dengan upaya-upaya tersebut maka penyelenggaraan pertahanan laut nusantara dapat dilaksanakan secara optimal sehingga akan terdukungnya pertahanan negara dengan baik
0335120131 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | - |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2013 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | OPERASI TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: