Text
Konsepsi Dispersi KRI Guna Mendukung Strategi Penangkalan Di Wilayah Perbatasan Dalam Rangka Menjaga Kedaulatan NKRI
Negara Indonesia sebagai negara kepulauan yang mempunyai perbatasan laut dengan sepuluh negara tetangga, harus dapat menjaga keamanan wilayah laut dan kedaulatannya. Dengan adanya perkembangan lingkungan strategis global, regional dan nasional menyebabkan timbulnya berbagai ancaman yang potensial dan faktual yang terjadi di dan lewat laut berupa pelanggaran wilayah, gerakan separatis, terorisme, kejahatan lintas negara, dan tindak kejahatan lain yang dapat mengganggu keamanan wilayah laut yurisdiksi nasional dan mengancam kedaulatan NKRI. TNI Angkatan Laut sebagai komponen utama pertahanan negara di laut harus mampu melaksanakan tugasnya dalam menegakkan kedaulatan dan hukum serta menjaga keamanan di laut. Taskap ini membahas tentang kemampuan Koarmatim dalam menegakkan hukum dan menjaga keamanan laut di wilayah timur Indoneia. Dengan area dan wilayah kerja yang sangat luas, Koarmatim harus mampu menjamin keamanan wilayah laut yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya untuk kepentingan penggunaan dan pemanfaatan sumberdaya laut sendiri, serta mencegah penggunaan dan pemanfaatan oleh pihak yang tidak berwenang, dalam melaksanakan tugas tersebut diperlukan alutsista yang tidak hanya besar dalam kuantitas dan kualitas namun juga diperlukan strategi yang tepat dalam penggunaan kekuatan serta pengembangan kekuatan, strategi yang dapat dilaksanakan yaitu dengan melaksanakan pendinspersian KRI di seluruh Lantamal jajaran Koarmatim melaui peningkatan jumlah dan kemampuan KRI yang memadai memiliki kecepatan reaksi dan mobilitas tinggi dengan melaksanakan pembangunan kekuatan KRI yang berbasis instranas, penataan gelar permanen dan gelar penindakan di seluruh Lantamal-Lantamal dengan mengedepankan kehadiran di laut dan kecepatan dalam aksi penegakan hukum dan keamanan di laut, serta melaksanakan peningkatan kemampuan dukungan fasilitas pangkalan yang lengkap dan memadai dalam mendukung pelaksanaan operasional KRI dengan melaksanakan pembangunan fasilitas sarana dan prasarana pangkalan, sehingga mampu memberikan penangkalan terhadap timbulnya berbagai bentuk ancaman yang datang dari dalam dan luar negeri di seluruh wilayah perairan, guna mendukung strategi penangkalan di wilayah perbatasan dalam rangka menjaga keamanan laut yurisdiksi Nasional dan kedaulatan NKRI
0385120131 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | - |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2013 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | OPERASI TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: