Text
Optimalisasi Sistem Informasi Dan Monitoring Harkan Guna Meningkatkan Kualitas Pemeliharaan Dann Perbaikan KRI Dalam Rangka Mendukung Tugas TNI Angkatan Laut
Taskap ini membahas tentang optimalisasi sistem informasi sebagai bagian dari perkembangan dan tuntutan teknologi informasi dalam bidang kemiliteran khususnya terkait dengan pemeliharaan dan perbaikan Alutsista TNI dalam hal ini TNI Angkatan Laut yang telah ditetapkan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan undang-undang. Untuk dapat melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai pelaksana tugas TNI matra laut di bidang pertahanan yaitu sebagai: penegak hukum dan penjaga keamanan di wilayah laut yurisdiksi nasional; pelaksana tugas diplomasi dalam rangka mendukung kebijakan politik luar negeri yang ditetapkan oleh pemerintah; pelaksana tugas TNI dalam pembangunan dan pengembangan kekuatan matra laut serta pelaksana pemberdayaan wilayah pertahanan laut, maka TNI Angkatan Laut membutuhkan kesiapan Alutsista yang baik dalam hal ini kualitas prima kondisi teknis unsur-unsur KRI yang beroperasi. Untuk itu dilaksanakan pemeliharaan dan perbaikan guna menjaga performa dari KRI tersebut agar tetap sesuai dengan fungsi asasinya masing-masing sesuai dengan jenis dan tipenya. Kualitas teknis unsur-unsur KRI sangat dipengaruhi oleh proses pemeliharaan dan perbaikan yang dilaksanakan. Kualitas pemeliharaan maupun perbaikan yang baik dapat terwujud apabila pelaksanaannya dilakukan secara profesional oleh SDM perencana dan pelaksana yang didukung oleh sistem pemeliharaan yang terencana yang terpadu dan modern serta telah memanfaatkan perkembangan teknologi yang. Untuk mendukung hal tersebut maka dibutuhkan suatu Sistem Informasi dan Monitoring Harkan dalam menjamin terselesaikannya proses pemantapan kondisi teknis selama KRI berada dipangkalan, sehingga mendukung terwujudnya kualitas pemeliharaan dan perbaikan KRI seperti yang diharapkan. Sistem informasi dan monitoring harkan yang diharapkan adalah suatu sistem yang dapat mempercepat proses administrasi Sistem Pemeliharaan Terencana (SPT), yang memiliki pusat data terpadu serta kemampuan menyampaikan informasi harkan kepada user dalam hal ini otoritas pemeliharaan maupun otoritas operasional terkait proses pelaksanaan perbaikan dan pemeliharaan KRI dan terpenting memiliki arsitektur jaringan yang permanen dan reliabel didukung oleh pemeliharaan serta kemampuan pengembangannya dimasa datang.
Kata kunci: Sistem Informasi dan Monitoring, Perbaikian dan pemeliharaan jaringan Komputer Sisinfo.
0575120131 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | - |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2013 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | IPTEK TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: