Text
Analisis Pemanfaatan Pesawat Amfibi Guna Mendukung Operasi Humanitarian Assistance and Disaster Relief (HADR)
Indonesia merupakan negara kepulauan yang sebagian besar
wilayahnya terdiri dari laut dan perairan. Indonesia juga merupakan negara
yang rawan akan bencana. Operasi Humanitarian and Disaster Relief
(HADR) merupakan salah satu bentuk pelaksanaan tugas TNI dalam
rangka Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yaitu membantu
menanggulangi akibat bencana alam dan pemberian bantuan
kemanusiaan. Kendala yang sering dihadapai saat terjadi bencana adalah
proses evakuasi dan pemberian bantuan dikarenakan medan yang sulit
diakses. Untuk itu diperlukan dukungan alutsista yang handal dan memadai
serta dapat dioperasikan di segala medan. Dalam kondisi ini pesawat amfibi
dinilai cocok untuk digunakan karena bisa menjangkau daerah pesisir dan
dengan landasan yang fleksibel, bisa mendarat di darat maupun di air.
Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui tingkat
keefektifan pelaksanaan operasi HADR apabila menggunakan pesawat
amfibi, mengetahui derajat kepentingan (importance to job) penggunaan
pesawat amfibi dalam operasi HADR, dan untuk mengetahui dampak positif
dalam pelaksanaan operasi HADR menggunakan pesawat amfibi. Metode
yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dan
pengolahan data dengan menggunakan tools NVivo 12. Adapun teori yang
digunakan dalam penelitian yaitu teori pemanfaatan, teori efektivitas, teori
dampak, teori majemen bencana dan teori kepentingan. Hasil penelitian
menunjukan bahwa dalam menjalankan Operasi HADR, TNI AL
memerlukan alutsista yang handal dan memadai berupa pesawat amfibi
untuk mampu menjangkau seluruh wilayah perairan Indonesia. Pesawat
amfibi sangat efektif dalam penyelamatan korban, pesawat amfibi dapat
mencapai target dengan cepat, sehingga korban dapat dievakuasi secepat
mungkin dan angka kematian korban dapat ditekan seminimal mungkin.
Adanya penguatan alutsista pesawat amfibi ini bagi TNI AL memberi
dampak positif terhadap kekuatan maritim akan semakin tangguh dan
upaya pengembangkan potensi maritim dapat lebih baik lagi.
Kata Kunci: Analisis pemanfaatan, Pesawat amfibi, Operasi HADR.
0246120231 | 024-61-2023 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 024-61-2023 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2023 |
Deskripsi Fisik | 126 hal, 21 x 30 cm |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | OPERASI TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: