Text
Optimalisasi Potensi Maritim Lantamal XIII Pada Pengembangan Tambak Silvofishery Guna Mendukung Ekonomi Kerakyatan Dalam Rangka Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional
Pengembangan potensi maritim pada tambak silvofishery di wilayah kerja Lantamal XIII memegang peran penting dalam mendukung ekonomi kerakyatan dan mewujudkan ketahanan pangan nasional. Fungsi Staf Potensi Maritim Lantamal XIII sebagai motor penggerak program ketahanan pangan di daerah yang bersinergi dengan instansi kemaritiman pusat dan daerah, badan litbang di perguruan tinggi serta pihak swasta. Saat ini, Staf Potensi Maritim Lantamal XIII menghadapi sejumlah tantangan, seperti keterbatasan jumlah personel yang bertugas dalam sosialisasi dan monitoring, rendahnya kompetensi dalam penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP), serta terbatasnya sarana dan prasarana yang mendukung sistem pengelolaan tambak silvofishery. Keterbatasan ini berdampak langsung pada efektivitas kerja, kualitas layanan, dan kemampuan organisasi dalam mencapai tujuan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kondisi pengembangan potensi maritim pada tambak silvofishery saat ini dan memberikan rekomendasi strategis guna optimalisasi pengembangan potensi maritim pada tambak silvofishery di wilayah kerja Lantamal XIII. Beberapa strategi yang diusulkan meliputi penambahan jumlah personel yang kompeten di bidang budidaya perikanan, peningkatan kapasitas sumber daya manusia melalui pelatihan dan bimbingan yang berkelanjutan, serta pemenuhan sarana dan prasarana yang sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Selain itu, penguatan implementasi SOP di semua unit kerja di Staf Potensi Maritim Lantamal XIII diharapkan dapat meningkatkan konsistensi dan akurasi dalam pengembangan tambak silvofishery. Dengan penerapan strategi-strategi ini, diharapkan Staf Potensi Maritim Lantamal XIII mampu mencapai efektivitas kerja yang lebih baik. Optimalisasi ini juga akan berdampak positif terhadap efektifitas dan efisiensi dalam pengambilan keputusan serta pelaksanaan tugas. Kata Kunci: Pengelolaan dan pengembangan tambak silvofishery, Efektivitas dan Efisiensi Kerja, Staf Potensi Maritim, Standar Operasional Prosedur, Ketahanan Pangan Nasional.
0021920242 | 002-19-2024 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia |
No. Panggil | 002-19-2024 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2024 |
Deskripsi Fisik | 115 hal, 21 x 30 cm |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | - |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: