Text
Optimalisasi Metode Asuhan Keperawatan TIM Guna Meningkatkan Pelayanan Rawat Inap Dalam Rangka Mendukung Tugas Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Dr. Midiyato Suratani
Penelitian ini bertujuan merumuskan strategi optimalisasi metode asuhan keperawatan tim guna meningkatkan kualitas pelayanan rawat inap di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut dr. Midiyato Suratani. Tantangan yang dihadapi meliputi kekurangan tenaga perawat, minimnya pendidikan berkelanjutan, serta budaya kerja yang belum sepenuhnya beradaptasi dengan digitalisasi sistem melalui SIMRS. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan analisis SWOT untuk mengevaluasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman dalam penerapan asuhan keperawatan. Data dikumpulkan melalui observasi, kuesioner kepada perawat, serta kajian regulasi dan literatur terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan jumlah perawat dan penguatan pendidikan berkelanjutan sangat penting untuk memperbaiki kualitas pelayanan. Adaptasi budaya kerja terhadap digitalisasi juga memerlukan pelatihan intensif dan berkesinambungan. Oleh karena itu, rumah sakit diharapkan segera mengimplementasikan kebijakan penambahan tenaga perawat, memperluas program pelatihan, serta mendorong perubahan budaya kerja yang mendukung sistem digital. Kesimpulannya, optimalisasi metode asuhan keperawatan tim harus dilakukan melalui peningkatan tenaga perawat, penguatan pendidikan berkelanjutan, serta penyesuaian budaya kerja terhadap teknologi guna mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan berkelanjutan di Rumkital dr. Midiyato Suratani.
Kata Kunci: Optimalisasi Asuhan Keperawatan, Pendidikan Berkelanjutan, Budaya Kerja, SIMRS, Rumah Sakit TNI Angkatan Laut.
0171920242 | 017-19-2024 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia |
No. Panggil | 017-19-2024 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2024 |
Deskripsi Fisik | 104 hal, 21 x 30 cm |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | - |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: