Text
Penegakan hukum di undelimited area Laut Natuna Utara yang berbatasan dengan Vietnam guna mempertahankan hak berdaulat di ZEEI
Indonesia merupakan negara Kepulauan yang diakui oleh
internasional menentukan batas wilayah menurut hukum Internasional
UNCLOS 1982. Saat ini masih memiliki batas wilayah yang belum
ditentukan dengan negara tetangga salah satunya batas wilayah ZEE
dengan Negara Vietnam di Laut Natuna Utara. Hal ini dapat menimbulkan
insiden dalam penegakan hukum di ZEEI. Permasalahan penelitian yaitu
tentang pengaturan penegakan hukum di undelimited area menurut hukum
internasional dan mengatasi insiden yang terjadi dalam penegakan hukum
di laut Natuna Utara guna mempertahankan hak berdaulat ZEEI. Penelitian
menggunakan metode kualitatif eksplanatory dengan analisis data
menggunakan Soft System Methodology (SSM) dan pengolahan data
Nvivo. Tujuan penelitian untuk menganalisis pengaturan penegakan hukum
di Undelimited Area menurut hukum Internasional dan penyelesaian insiden
dalam penegakan hukum di undelimited area di Laut Natuna Utara yang
berbatasan dengan Vietnam. Hasil penelitian menunjukan penegakan
hukum oleh Negara Indonesia di Laut Natuna Utara yang berbatasan
dengan Vietnam terkendala dengan belum adanya Provisional
Arrangement tentang penegakan hukum antara Indonesia dengan Vietnam
hal ini diatur di dalam Pasal 74 UNCLOS 1982, untuk mengatasi insiden
dalam penegakan hukum di perbatasan ZEE yang belum disepakati akan
ditegaskan terkait tentang wilayah tumpang tindih antara negara Indonesia
dan Vietnam agar berpedoman pada Surat Menteri Koordinator Politik,
Hukum dan Keamanan Nomor B-142/LN00.00/7/2019 tanggal 23 Juli 2019
tentang Pedoman Penegakan Hukum di Wilayah Tumpang Tindih.
Kata Kunci : batas wilayah yang belum di tentukan, Penegakan Hukum,
Insiden
1575820201 | 157-58-2020 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 157-58-2020 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2020 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | KEJUANGAN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: