Text
Strategi pembinaan kemampuan KRI Dr. Soeharso-990 dalam rangka operasi bersama HA/DR di kawasan Asia Tenggara
Dalam aspek tanggap bencana, TNI AL memiliki KRI dr. Soeharso- 990 yang dalam melaksanakan tugas operasi Tanggap bencana di kawasan Regional telah dilengkapi dengan perbekalan medis. Namun demikian, sebagai KRI berjenis Bantu Rumah Sakit (BRS), KRI dr. Soeharso-990 masih memiliki beberapa kendala dalam pelaksanaan operasi tanggap darurat. Berdasarkan kondisi yang ada saat ini, maka diperlukan sebuah strategi pembinaan dalam rangka pengembangan kemampuan KRI dr. Soeharso-990 pada operasi bersama tanggap darurat bencana. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan alternatif perumusan strategi pembinaan pengembangan kemampuan dengan pendekatan metode SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat), Interpretative Structural Modeling (ISM) serta aspek Balanced Scorecard (BSC). Berdasarkan hasil analisis matriks SWOT, Strategi SO terdiri dari 3 (tiga) langkah strategi; Strategi ST terdiri dari 3 (tiga) langkah strategi; Strategi WO terdiri dari sebuah langkah strategi dan strategi WT terdiri dari sebuah langkah strategi sehingga jumlah keseluruhan terdiri dari 8 sub strategi. Berdasarkan hasil klasifikasi elemen-elemen pada strategi didapatkan 5 (lima) level struktur Hierarki. Pada struktur Hierarki tersebut dapat diketahui bahwa Sub strategi (ST-3) dan sub strategi (WO-1) berada pada level V. Sub strategi (ST-1) dan (ST-2) berada pada level IV. Pada level III, II dan I yaitu sub strategi (SO-2), (WT-2), (SO-1).
Kata Kunci: KRI dr. Soeharso-990, Human Assisstance Disaster Relief (HA/DR), SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, Threat), Interpretative Structural Modeling (ISM), Balanced Scorecard (BSC).
0535720191 | 053-57-2019 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 053-57-2019 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2019 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | STRATEGI TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: