Text
Gaya kepemimpinan paternalistik komandan Batalyon Kavaleri 1/1 Kostrad dalam meningkatkan kedisiplinan dan motivasi prajurit
Sebagai satuan Kavaleri TNI AD yang berlokasi di wilayah Jakarta yaitu Batalyon Kavaleri 1/1 Kostrad dihadapkan dengan arus globalisasi yang sedang berkembang, dimana adanya permasalahan kasus pelanggaran disiplin personel seperti Tidak Hadir Tanpa Izin (THTI), penggunaan obat-obatan terlarang Narkoba, asusila dan pelanggaran disersi. maka dibutuhkan unsur pimpinan selaku motor penggerak organisasi dilingkungan militer tidak hanya memiliki wawasan luas mengenai teknologi dan pengetahuan bertempur, tetapi juga diperlukan figure pemimpin yang mampu memotivasi dan mengayomi sehingga pemimpin dianggap sebagai layaknya seorang bapak yang dapat melindungi dan dapat dijadikan tempat bertukar pikir bagi setiap personil satuan menuju arah tujuan dari institusinya berada. Untuk mencapai tujuan yang diteliti dalam karya tulis ini, penulis menggunakan metode penelitian deskriptif yang bersifat kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui telaah pustaka (study literature) yang bersumber dari jurnal, buku, dan website yang vaild dan juga wawancara (in depth interview) mendalam terhadap Komandan dan prajurit yang berada di lingkungan Batalyon Kavaleri 1/1 Kostrad. Sedangkan untuk menganalisis data, peneliti menggunakan teknik analisis kualitatif dengan menggunakan teknik penulisan deduktif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa dimensi 1). Bersikap layaknya seorang Bapak, 2). Sentralisasi pengambilan keputusan, 3). Penonjolan keberadaan, dan 4). Pengawasan yang ketat, dimana 4 dimensi tersebut mampu meminimalisir pelanggaran disiplin pada masa kepemimpinan Komandan Batalyon Kavaleri 1/1 Kostrad tahun 2018 s.d 2019, Namun dalam hal dimensi sifat menggurui dan terlalu bersifat melindungi tidak ditunjukan oleh Komandan Batalyon Kavaleri 1/1 Kostrad beliau tidak terlalu menonjolkan sifat paling mengetahui dan tidak over protektif terhadap prajuritnya.
Kata Kunci: Kepemimpinan Paternalistik, Kedisiplinan, Motivasi, Militer.
1395720191 | 139-57-2019 | My Library | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 139-57-2019 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2019 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: