Text
Strategi operasi pengamanan perbatasan wilayah laut Satgasla Kogasgabpamwiltas Indonesia Malaysia Blok Ambalat
Mabes TNI menggelar operasi pengamanan perbatasan wilayah laut sejak tahun 2005 sampai dengan saat ini. Operasi pengamanan perbatasan wilayah laut mampu mengurangi jumlah pelanggaran kedaulatan yang terjadi namun masih perlu ditingkatkan. Operasi pengamanan perbatasan wilayah laut Blok Ambalat dilakukan oleh Satuan Tugas Laut (Satgasla) yang terdiri dari KRI, pesawat udara TNI AL, pasukan Marinir dan pangkalan TNI AL. Satuan Tugas Laut membutuhkan strategi operasi yang efektif dan efisien mencegah pelanggaran kedaulatan terjadi di Blok Ambalat. Untuk itu dilakukan analisis model menggunakan metode campuran dengan tools Structural Equation Modeling dan Nvivo. Teori utama yang digunakan dalam membangun model matematika adalah teori strategi dari Liddell Harts yang terdiri dari tiga komponen yaitu sumber daya Satgasla (means), gelar operasi Satgasla (ways) dan pelanggaran kedaulatan dapat dicegah (ends). Teori tambahan yang mendukung adalah teori kemampuan, teori sistem informasi, teori Sea Power dan teori Kedaulatan. Hipotesis penelitian adalah sumber daya dan gelar operasi Satgasla dapat mencegah pelanggaran kedaulatan, yang terbukti melalui analisis pengolahan data melibatkan 278 responden dan 31 informan dengan triangulasi hasil penelitian kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian merumuskan strategi operasi yang dapat dilaksanakan adalah dengan meningkatkan kesiapan operasional alutsista, peningkatan dukungan logistik pangkalan yang akan mendorong peningkatan kehadiran, peningkatan sinergitas, komunikasi, interoperabilitas, dan deteksi dini yang dapat mewujudkan deterrence effect.
Kata kunci: Strategi, Operasi Pengamanan Perbatasan Wilayah Laut, Satuan Tugas Laut, Structural Equation Modeling, Nvivo.
0245720191 | 024-57-2019 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 024-57-2019 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2019 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | OPERASI TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: