Text
Pengaruh psychological contract dan komitmen organisasi terhadap kinerja pada prajurit generasi milenial di Seskoal
Terdapat tiga angkatan kerja yang aktif di dunia kerja saat ini (generasi
Baby Boomers, Generasi X dan Generasi Y). Setiap angkatan kerja
mempunyai value dan attitude yang berbeda. Generasi Y membawa
karakteristik unik, dimana mereka menghabiskan seluruh hidupnya dalam
lingkungan digital dan teknologi informasi yang tinggi, sehingga mereka
mempunyai cara berpikir dan cara berkomunikasi berbeda. Salah satu
stereotype yang sering melekat pada mereka adalah tidak loyal,
menginginkan hal yang instan, egois dan manja. Sebagai hasilnya, para
manajer seringkali mempunyai asumsi negatif mengenai pegawai generasi
Y. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan gambaran mengenai
bagaimana Kontrak Psikologi dan Komitmen Organisasi terhadap Kinerja
prajurit milenial yang berdinas di lembaga pendidikan tertinggi TNI
Angkatan Laut Seskoal. Studi ini merupakan studi cross sectional, dimana
rancangan penelitiannya adalah non experimental, dengan metode
penelitian deskriptif. Data kuantitatif didapatkan dari 97 prajurit milenial
Seskoal yang dipilih menggunakan cluster sampling dari 128 prajurit. Alat
pengukuran menggunakan kuesioner (likert-scale) yang disusun dengan
mengacu kepada teori Psychological Contract (Rousseau, 2000),
Organizational Commitment (Meyer dan Allen, 1997) serta teori Kinerja
(mangkunegara, 2001). Metode statistik yang digunakan adalah analisis
regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Psychological
Contract dan Komitmen Organisasi memiliki pengaruh yang signifikan
terhadap kinerja prajurit milenial di Seskoal.
Kata kunci: Psychological Contract, Komitmen Organisasi, Kinerja,
Generasi Milenial.
1505820201 | 150-58-2020 | PERPUSTAKAAN SESKOAL | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
No. Panggil | 150-58-2020 |
---|---|
Penerbit | Jakarta: Seskoal., 2020 |
Deskripsi Fisik | - |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Tipe Isi | Text |
Tipe Media | Book |
Subjek | MANAJEMEN TASKAP TESIS |
This software program inculding any documentation and media (software) is protected by copyright laws and international treaty,
and is a proprietary product of INNOVDIGI SOLUTION. The use of this software is also governed by terms of the Software License Agreement on the reverse side (Agreement).
Number of license: